5 Tips Mengembalikan Popularitas Postingan lama yang sudah tenggelam di serp  - Terlepas dari faktor lainnya, trafik sebuah blog biasanya sangat ditentukan oleh pemilihan kata kunci judul artikel dan jumlah artikel postingan, semakin banyak jumlah artikel postingan maka visitor pun cendrung meningkat, sayangnya tidak semua artikel postingan yang diterbitkan  dapat terus populer dan mendatangkan banyak trafik, terkadang seiring waktu popularitas artikel tersebut terus menurun, bahkan tidak jarang juga artikel tersebut tidak lagi mendatangkan pengunjung karena sulit ditemukan di serp.

Penomena tersebut sepertinya hal yang normal, kemungkinan semua blogger pernah mengalaminya. biasanya terjadi pada artikel blog dengan judul musiman dan judul yang mencantumkan tahun, seperti misalnya judul-judul berikut:

  • Batu akik super mahal.
  • Cara daftar google adsense 2015.

Jika anda membuat artikel dengan judul-judul seperti di atas maka di tahun 2017 sekarang, kemungkinan tidak akan mampu mendatangkan visitor, karena biasanya judul seperti itu mudah sekali kadaluwarsa.

Mengembalikan popularitas artikel postingan blog lama

Jadi jangan heran apabila saat ini artikel anda dengan judul-judul seperti itu tidak lagi mampu mendatangkan trafik dan tidak mampu mendatangkan page view, karena kemungkinan besar akan kalah bersaing dengan judul-judul terbaru yang lebih berkualitas dan uptodate.

Sehingga walaupun judul tersebut masih mampu muncul di halaman pertama di posisi terbaik saya kira pengguna tidak akan melakukan klik, semakin sering ditemukan dan semakin jarang diklik oleh pengguna maka bisa memberikan sinyal pada mesin pencari bahwa artikel tersebut tidak layak mndapatkan posisi terbaik di serp, pada akhirnya rangkingnya akan terus merosot.

Bahkan bukan hanya untuk judul seperti itu, terkadang judul-judul abadi pun bisa saja popularitasnya terus menurut seiring dengan bertambahnya usia artikel tersebut.

Jika anda sangat perhatian dengan performa blog anda, artikel-artikel lama yang sudah tidak populer seharusnya mendapatkan perhatian yang khusus, sehingga artikel tersebut mampu kembali populer, tapi mungkin anda belum mengetahui caranya, oleh karena itu di artikel kali ini saya akan memberikan tips bagaimana cara mengembalikan popularitas postingan lama yang sudah tenggelam di serp sehingga mampu mendatangkan trafik kembali.

5 Tips Mengembalikan Popularitas Postingan lama yang sudah tenggelam di serp

Lagkah pertama anda harus mencari dan menemukan artikel-artikel yang sudah dianggap kadaluwarsa oleh google, jika anda rajin memantau trafik situs anda secara konsisten, misalnya menggunakan histats, atau google analitic.

Anda pasti akan menemukan artikel yang popularitasnya merosot. atau anda bisa mencari artikel-artikel dengan judul yang menggunakan tahun, atau judul musiman, biasanya  artikel-artikel seperti itu seiring waktu akan semakin tenggelam.

Untuk mengembalikan popularitas artikel tersebut agar mampu mendatangkan trafik dan juga page view adalah sebagai berikut:

1. Modifikasi Artikel postingan blog anda

Yang pertama adalah melakukan modifikasi terhadap artikel tersebut, jika konten artikel dianggap sudah tidak lagi relevan maka mau tidak mau anda harus memodifikasinya menjadi artikel yang berkualitas dan sesuai dengan saat ini untuk judul artikel yang bersangkuan.

Apakah memodifikasi tidak akan mendapatkan penalty?
Ada banyak blogger merasa khawatir ketika artikel lama yang sudah terindek oleh google dimodifikasi, padahal google sendiri sangat menyukai artikel yang terus di update sesuai dengan zamannya.

Jika perlu anda juga bisa memodifikasi judulnya, judul yang mengandung tahun misalnya tentu akan diabaikan oleh pengguna walaupun ditemukan di posisi terbaik di halaman pencarian, pengguna akan lebih suka memilih judul yang uptodate, jadi jika diperlukan judul artikel pun bisa anda ubah.

Tapi jangan lupa setelah di modifikasi lakukan fetch as google
Jangan lupa jika artikel telah dimofikasi silahkan lakukan submit ulang melalui fetch as google di webmaster tool, tujuannya agalah agar google mereindek artikel tersebut.

2. Share ulang di media sosial

Media sosial saat ini adalah salah satu media yang cukup potensial untuk melakukan promosi konten blog, jika cara kerja anda mendatangkan trafik salah satunya bersumber dari media sosial, maka cara ini bisa anda tempuh, setelah anda memodifikasi artikel blog anda, maka anda bisa menshare ulang di media sosial, cara seperti ini mampu mendatangkan trafik untuk artikel tersebut, semakin artikel disukai dan dibaca oleh pengunjung maka reputasi artikel tersebut di mata mesin pencari seiring waktu akan terus naik.

3. Sematkan link di artikel guest post

Salah satu cara untuk mendapatkan trafik dan membangun backlink adalah menjadi guest post, jika diizinkan anda bisa menyematkan sebuah link yang menuju artikel postingan lama yang sudah anda modifikasi.

Atau anda juga bisa menerbitkan artikel di forum-forum dengan membuat contextual link yang menuju artikel lama, dengan demikian artikel tersebut akan memiliki kesempatan di baca juga secara tidak langsung artikel tersebut akan memiliki backlink yang relevan.

 4. Buat internal link di postingan baru

Yang berikutnya adalah dengan membuat internal link di artikel baru anda yang menuju artikel lama. pastikan artikel yang anda buat relevan dengan artikel lama. cara seperti ini akan mampu meningkatkan page view artikel lama, semakin bagus pageviewnya biasanya akan semakin baik di mata mesin pencari, apalagi sumber visitor datang dari mesin pencari tentu akan semakin meningkatkan ux faktor artikel tersebut.

Ini yang paling sering saya lakukan, ketika saya menemukan artikel yang awalnya banyak mendatangkan trafik namun seiring waktu trafik dari artikel tersebut menurun, maka saya akan mencatat artikel lama tersebut, lalu setiap membuat artikel baru jika dianggap relevan saya sematkan internal link ke artikel lama tersebut.

5. Hadirkan daftar artikel lama pada widget sidebar

Artikel lama biasanya semakin redup karena artikel tersebut jarang mendapatkan klik dari pengunjung ketika ditemukan di mesin pencari padahal impresinya tinggi, maksudnya sering muncul di hasil pencarian namun jumlah klik sedikit, ini memberikan sinyal bahwa artikel tersebut tidak diminati lagi akhirnya rangkingnya turun.

Oleh karena itu kita upayakan bagaimana agar artikel tersebut sering di baca pengunjung, selain dilibatkan di internal link, kita juga bisa menyimpannya di di siderbar menggunakan widget HTML/javascript. gunakan judul sidebar sedikit memikat, seperti artikel paling diminati atau semacamnya.

Dengan menyimpan pada daftar sidebar setidaknya pengunjung bisa tertarik untuk membacanya. semakin banyak dibaca popularitas artikel tersebut akan semakin baik.

Demikian artikel tentang 5 Tips Mengembalikan Popularitas Postingan lama yang sudah tenggelam di serp , semoga bermanfaat.

3 komentar:

  1. blog saya (.blogspot) aneh tapi nyata sudah bertahun tahun diperbaiki oleh ahli tukang seo teman saya yang sudah berpengalaman tetapi tidak terindeks di pencarian google

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya pun sudah pernah mengalaminya,kalo agan tidak pernah utak-atik robot txt, biasanya masalah template, coba agan berani ganti template, misal coba pake viomagz dari mas sugeng lalu amati, jika ternyata terindex berarti masalah template.

      Delete
  2. sama aja bang dah diganti template masih aja gak ada di pencarian

    ReplyDelete

Silahkan berkomentar yang sesuai dengan topik, Mohon Maaf komentar dengan nama komentator dan isi komentar yang berbau P*RN*GRAFI, OB*T, H*CK, J*DI dan komentar yang mengandung link aktif, Tidak akan ditampilkan!